Desain Ruang Terbuka Hijau dengan Tema Teman Kita di Banjarbaru

Desain Ruang Terbuka Hijau - Saat seorang Arsitek membuat sebuah desain, tentu membutuhkan inspirasi agar hasil desain menjadi lebih maksimal. Pada artikel ini akan kami bagikan hasil desain Karya Sayembara Arsitektur yang bisa anda jadikan inspirasi.

Pada artikel ini kami bagikan Desain Ruang Terbuka Hijau dengan Tema Teman Kita di Banjarbaru Karya Sayembara Arsitektur, yang dapat anda jadikan Referensi dan Inspirasi.

Latar Belakang dan Permasalahan

Pesatnya arus perkembangan pembangunan di perkotaan yang tidak diiringi dengan pengadaan fasilitas RTH secara langsung akan memberi dampak terhadap kualitas lingkungan hidup perkotaan. Dampak yang dihasilkan oleh hal tersebut menyangkut perubahan iklim skala mikro hingga skala global, dan di sisi lain juga kebutuhan akan pola hidup sehat masyarakat. 

Pada Jl. Pisces Komplek Bumi Cahaya Bintang Banjarbaru, terdapat RTH yang dulunya merupakan bagian yang dekat dari kehidupan masyarakat di sana. Namun akbiat peralihan fungsi, dan fisik yang gersang, menyebabkan degradasi kualitas RTH sehingga RTH ini menjadi pasif.

Tantangan

Pemerintah Kota Banjarbaru mempunyai solusi untuk meminimalisir dampak perubahan iklim global dari kemajuan kemajuan perkembangan perkotaan, yaitu pengembangan program kota hijau. 

Salah satu implementasinya, program ini mewujudkan kota ramah lingkungan yang berbasis masyarakat dengan membangun RTH, Upaya ini juga ditujukan untuk membangun pola pikir masyarakat terhadap keberlanjutan hidup mereka.

Deskripsi

T-Man Kita adalah RTH yang berperan sebagai salah satu tempat interaksi sosial masyarakat di Jl. Pisces dengan pendekatan rancangan berkelanjutan berbasis masyarakat. Menjawab permasalahan antara manusia dan alam. Berbarengan dengan itu kualitas laingkungan hidup masyarakat di sekitarnya akan jadi lebih baik, dan RTH ini akan menjadi Teman Hidup Masyarakat.

Tujuan

  • Restorasi RTH di Jl. Pisces Komplek Bumi Cahaya Bintang Banjarbaru dan membentuk iklim mikro untuk meningkatkan kualitas lingkungan hunian dan kehidupan masyarakat disana
  • Mewujudkan kawasan yang hijau dan asri dengan wawsan lingkungan dan berbasis masyarakat.

Karya Sayembara Arsitektur

Desain Ruang Terbuka Hijau
dengan Tema T-Man Kita

  • Sayembara Desain Ruang Terbuka Hijau di Banjarbaru
  • Team: 
    • Jodi Kurniawan Blegur, 
    • Reza Renaldi, 
    • M. Rizki Hidayat
  • Status : Juara 1
Panel 1
Dokumen Sayembara
Panel 2
Dokumen Sayembara
Itulah Desain Ruang Terbuka Hijau dengan Tema Teman Kita di Banjarbaru karya Sayembara Arsitektur, semoga dapat memberikan inspirasi, sehingga desain yang anda buat menjadi lebih baik.

Baca Juga