Desain Fasilitas Seni Kreatif Sebagai Pemulihan Stres Anak dan Remaja

Desain Fasilitas Seni Kreatif - Bagi Mahasiswa Arsitektur tentu membutuhkan Referensi saat mengerjakan Tugas Studio Perancangan. Pada artikel ini akan kami bagikan contoh Tugas Mahasiswa Arsitektur, agar hasil desain yang kamu buat menjadi lebih baik

Tugas Mahasiswa Arsitektur yang akan kami bagikan adalah Desain Fasilitas Seni Kreatif Sebagai Pemulihan Stres Anak dan Remaja di Kota Baru Parahyangan, yang bisa kamu jadikan referensi.

Tujuan Proyek

Proyek ini bertujuan sebagai sarana rekreasi dan edukasi nonformal yang memfasilitasi masyarakat usia dini, yaitu anak-anak dan remaja, untuk melepaskan stres yang diderita sehingga menghindari timbulnya gangguan fisik dan psikologis yang lebih berat. Diharapkan, proyek ini dapat membantu generasi muda untuk meningkatkan kualitasnya dalam menjalani kehidupan.

Deskripsi Umum Proyek

Proyek ini merupakan sebuah pusat seni kreatif yang mewadahi fungsi primer berupa kegiatan seni dan kreativitas, serta perpustakaan sebagai fungsi sekunder. Kedua fungsi tersebut berperan untuk meningkatkan fungsi kognitif anak dan remaja yang semula terganggu akibat stres. 

Melalui fungsi seni kreatif, para anak dapat berkumpul untuk berinteraksi, berkolaborasi, mengeksplorasi keterampilan, dan mengekspresikan dirinya sebagai upaya rileksasi psikologis melalui penciptaan sekaligus apresiasi karya seni. Fasilitas yang menunjang fungsi ini meliputi galeri, berbagai jenis ruang workshop, ruang auditorium pertunjukan, co-working space, fasilitas terapi, dan amfiteater. 

Fungsi perpustakaan berperan sebagai sumber pengetahuan dan sarana menyalurkan hobi membaca serta menemukan inspirasi dan ketenangan psikologis di tengah suasana alami dan kondusif. Selain itu, lingkup perancangan proyek meliputi gubahan elemen lanskap pada tapak guna menciptakan ruang terbuka yang membantu memulihkan stres pengguna.

Proyek ini diprakarsai oleh pihak Kota Baru Parahyangan guna mendukung visi kota mandiri berbasis pendidikan sekaligus menunjang kebutuhan penghuninya akan sarana rekreasi. Area Town Center merupakan rencana lokasi proyek terpilih yang saat ini tengah dikembangkan, sehingga diasumsikan seluruh infrastruktur lingkungan telah terbangun sesuai dengan rencana induk untuk mendukung kebutuhan perancangan.

Tugas Perancangan Arsitektur

Fasilitas Seni Kreatif Sebagai Pemulihan Stres Anak dan Remaja
di Kota Baru Parahyangan

  • Dibuat Oleh : Amanda Aufa Khairunnisa
  • Dosen Pembimbing : Ir. Wiwik Dwi Pratiwi, MES, Ph.D.
  • Tugas : Perancangan Tugas Akhir
  • Kampus : Program Studi Arsitektur Institut Teknologi Bandung
  • Source : issuu.com/amandaufa
Siteplan
Tugas Akhir Arsitektur
Ground Plan
Tugas Akhir Arsitektur
Potongan Tapak
Tugas Akhir Arsitektur
Tampak Bangunan
Tugas Akhir Arsitektur
Perspektif Kawasan dan Eksterior
Tugas Akhir Arsitektur
Desain Perspektif Eksterior Taman
Tugas Akhir Arsitektur
Desain Perspektif Eksterior Taman
Tugas Akhir Arsitektur
Desain Perspektif Interior
Tugas Akhir Arsitektur
Itulah Tugas Mahasiswa Jurusan Arsitektur, Desain Fasilitas Seni Kreatif Sebagai Pemulihan Stres Anak dan Remaja di Kota Baru Parahyangan yang dapat kamu jadikan referensi. Semoga bermanfaat.

Baca Juga