Desain Taman Riak Ciumbuleuit Bandung, Aktifkan Kolam Retensi yang hilang
Desain Taman Riak Ciumbuleuit Bandung - Saat seorang Arsitek membuat sebuah Desain, tentu membutuhkan banyak inspirasi agar hasil desain menjadi lebih maksimal, karena hasil desain seorang arsitek seringkali juga terinspirasi dari desain yang sudah ada.
Bagi kamu seorang arsitek yang sedang mencari inspirasi Desain Karya Sayembara
Berikut ini kami bagikan Desain Taman Riak Ciumbuleuit Bandung, dengan konsep mengaktifkan Kembali Kolam Retensi yang hilang karya Sayembara Arsitektur, yang dapat kamu jadikan Inspirasi.
Permasalahan
Hilangnya Identitas Taman Kolam Sebagai Retensi
fungsi retensi yang di utara dulunya sebagai penyerap air hujan untuk mengatasi banjir yang sering terjadi di kota bandung bagian selatan
Tidak Adanya Public Space
fungsi taman yang tidak dimanfaatkan sebagai public space yang aktif yang dapat menjadi generator aktivitas disekitarnya
Ruang Terbuka Hijau Yang Kurang
proporsi RTH kota bandung masih kurang dari 30% dari luas kota
Konsep Makro
Mengaktifkan kembali kolam retensi yang hilang.
Kondisi kolam retensi yang fungsinya tidak terlihat lagi, lokasi taman yang di pagari sehingga ada pembatas antara lingkungan sekitar dan taman itu sendiri.
Dengan mengembalikan fungsi retensi yang hilang, dan bukan sekedar retensi saja tetapi retensi jadi multipurpose space yang mengaktifkan kembali fungsi taman yang sudah tidak terlihat lagi.
Refleksi Riak Air sebagai elemen pembentuk lansekap
Menghadirkan suasana taman bertemakan Air "air jatuh beriak dan menyebarkan kehidupan" jatuhnya air ke permukaan tanah akan membentuk riakan air.
Hal ini menjadikan elemen pembentuk lansekap pada taman, dan berfilosofi untuk menyebarkan aktifitas didalam taman dan menghidupkan kebali taman.
Karya Sayembara Arsitektur
Sayembara TAMAN RIAK CIUMBULEUIT, BANDUNG, PARADESC 2016
- Konsep : Mengaktifkan kembali Kolam Retensi yang hilang
- Status : Competition Entry
- Team :
- Kristin Regina Tarigan
- Deden Ikbaltrus Kaban
- Partogi Pandiangan
Permasalahan dan Konsep Makro
Konsep Mikro
Detail Kawasan Taman
Perspektif Taman
Itulah Desain Taman Riak Ciumbuleuit Bandung, dengan konsep mengaktifkan Kembali Kolam Retensi yang hilang karya Sayembara Arsitektur, semoga dapat memberikan inspirasi, sehingga desain yang kamu buat menjadi yang terbaik.
Sumber : coroflot.com/pandianganpartogi