Desain Perpustakaan dengan Konsep bentuk Daun Kalpataru

Desain Perpustakaan - Saat seorang Arsitek membuat sebuah Desain, tentu membutuhkan banyak inspirasi agar hasil desain menjadi lebih maksimal, karena hasil desain seorang arsitek seringkali juga terinspirasi dari desain yang sudah ada.

Bagi kamu seorang arsitek yang sedang mencari inspirasi Desain Karya Sayembara
Berikut ini kami bagikan Desain Perpustakaan Universitas Negeri Malang dengan Konsep bentuk Daun Kalpataru karya Sayembara Arsitektur, yang dapat kamu jadikan Inspirasi.

Latar Belakang

Lustrum XII UM dilakukan dengan menggelar serangkaian kegiatan peringatan dan perayaan dengan harapan dapat ikut menandai berbagai keberhasilan yang dicapai UM selama ini. Tema yang dipilih dalam merayakan Lustrum XII UM adalah "Mandiri dan Bermanfaat" Dengan tema ini diharapkan UM dapat memacu diri dalam mewujudkan visi dan misi UM.

Dalam rencana pengembangan Kampus UM 2010-2030, gedung perpustakaan direncanakan sebagai fasilitas inti, untuk ltu diperlukan konsep rancangan Gedung Perpustakaan Universitas Negeri Malang yang mengacu kebutuhan di masa depan. 

Pengembangan fisik harus dapat memperluas aksesibilitas dengan mempertimbangkan potensi akses yang ada disekitar lokasi kampus UM. Pengembangan lingkungan memperlihatkan rasio ruang terbuka hijau (50%) untuk menciptakan lingkungan alamiah yang asri dan dapat ikut mengendalikan pengendalian iklim mikro dan makro kawasan. 

Kapasitas yang diwadahi sesuai rencana pengembangan UM hingga tahun 2030 dengan penambahan daya tampung sampai 30.000 mahasiswa. Berkelanjutan merupakan konsep pengembangan sarana dan prasarana kampus yang berwawasan lingkungan. Perkembangan berkelanjutan mendukung upaya konservasi energi, penyelamatan lingkungan, menciptakan lingkungan kampus yang sadar energi, kampus yang hijau dan ramah lingkungan. 

Kontekstual merupakan konsep pengembangan sarana dan prasarana khususnya fisik dan lingkungan yang memperhatikan tautan urban, dengan pendekatan budaya, historis, dan tipologi yang sesuai dengan fisik dan lingkungan di sekitarnya. Desain bangunan harus dapat menjadi 'icon' sarana akademik di Kampus UM. 

Segaris

Ide dasar dari pembentukan ruang pada site mengambil sumbu lurus dari Tugu Malang ke Gunung Anjasmoro yang memisahkan antara massa bangunan dan plaza menghasilkan VIEW yang baik terhadap dua titik sumbu.

Konsep Bentuk

Bentuk diambil dari Daun Kalpataru pada lambang Universitas Negeri Malang sebagai bentuk dasar dari gubahan massa yang melambangkan bahwa bangunan ini adalah bagian dari Universitas Negeri Malang, yang menganalogikan daun Kalpataru adalah bagian dari pohon Kalpataru pada lambang Universitas Negeri Malang.

Karya Sayembara Arsitektur

LOMBA KONSEP DAN SKEMATIK DESAIN ARSITEKTUR PERPUSTAKAAN UM
University of Malang National Competition

  • Judul : "Sumbu Lurus" Konsep yang fundamental sebagai pola aksesibilitas garis lurus yang ditarik dari Tugu Malang ke Gunung Anjasmoro sebagai sumbu. 
  • Status : Top 10
  • Team : 
    • Dicky Andeska Ali
    • Guntur Prakoso
Panel 1
Dokumen Sayembara
Panel 2
Dokumen Sayembara
Panel 3
Dokumen Sayembara
Panel 4
Dokumen Sayembara
Panel 5
Dokumen Sayembara
Panel 6
Dokumen Sayembara
Panel 7
Dokumen Sayembara
Panel 8
Dokumen Sayembara
Panel 9
Dokumen Sayembara
Panel 10
Dokumen Sayembara
Itulah Desain Perpustakaan Universitas Negeri Malang dengan Konsep bentuk Daun Kalpataru karya Sayembara Arsitektur, semoga dapat memberikan inspirasi, sehingga desain yang kamu buat menjadi yang terbaik.
Sumber : coroflot.com/ferryrinaldy