Prospek Kerja Jurusan Arsitektur dan Gajinya

Saat menjadi mahasiswa jurusan arsitektur tentu akan disibukkan oleh urusan kuliah, baik tugas kuliah maupun kegiatan mahasiswa yang lainnya, namun apakah kalian sudah tahu tentang prosepek kerja jurusan arsitektur dan gajinya berapa ?, nah pada artikel ini akan kami bahas tentang dua hal tersebut.

Prospek Kerja Jurusan Arsitektur

Penting untuk tahu prospek kerja jurusan arsitektur, karena ada beberapa alternaitf pilihan setelah kalian lulus kuliah, nah di bawah ini ada penjelasan mengenai prospek kerja jurusan arsitektur, yang informasinya kami dapatkan dari laman Program Studi Sarjana Arsitektur ITB.

1. Instansi Pemerintah

Seorang alumni Arsitektur biasanya berperan sebagai perencana dan manajer proyek. Contoh : Dinas Pekerjaan Umum, Badan Perencanaan Daerah, dsb.

2. Architect in house

Pada beberapa perusahaan, terutama perusahaan besar biasanya memiliki beberapa arsitek khusus yang dipekerjaan untuk membangun kantor, rumah dinas, dan prasarana lain yang dibutuhkan oleh perusahaan tersebut. Contoh : Pertamina, Bank Indonesia, dll.

3. Konsultan Arsitektur 

Seorang lulusan Arsitektur dapat bekerja dan memberikan jasa profesional sebagai desainer dan konsultan.

4. Pendidikan dan penelitian

Seorang lulusan Arsitektur dapat melanjutkan jenjang sekolah dan menjadi pengajar, ataupun menjadi peneliti khusunya di bidang urban development.

5. Kontraktor dan Manajemen proyek


6. Quantity Surveyor

Seorang lulusan Arsitektur dapat berperan sebagai Quantity Surveyor (QS). Seorang QS mengenal bahan-bahan bangunan dengan baik. Ia dapat memberikan masukan mengenai bahan terbaru pada saat arsitek merancang. Pada saat bangunan telah selesai dirancang, QS menghitung berapa biaya yang diperlukan untuk membangunnya.

7. Properti

Seorang lulusan Arsitektur dapat berprofesi sebagai marketing associate dan project manager

8. Multimedia, TV, tim kreatif Production House
Karena basis keahliannya dalam mendesain, seorang alumni Arsitektur dapat pula terjun di bidang kreatif seperti multimedia, dsb.

9. Bidang lainnya

Banyak lulusan Arsitektur yang berprofesi di bidang lainnya misanya perbankan, ataupun menjadi wiraswasta.

Itulah prospek kerja setelah lulus kuliah arsitektur, dengan informasi ini semoga kalian menjadi mengerti akan kemana nanti setelah lulus kuliah.

Gaji Seorang Arsitek

Berikutnya adalah soal gaji seorang arsitek, sebenarnya untuk tahu kisaran gaji arsitektur gampang saja, tinggal kalian kunjungi website lowongan kerja, disana tentu ada keterangan gaji untuk arsitek. Namun bagi yang tidak mau repot-repot, bisa melihat rangkuman gaji arsitektur yang kami sediakan di bawah ini. 

Dalam rangkuman di bawah ini kami bedakan kategorinya berdasarkan Fresh Graduate, Junior arsitek, dan Senior arsitek

1. Fresh Graduate 

Untuk Fresh Graduate atau lulusan baru arsitektur, gajinya adalah kisaran
Rp.2.000.000 - Rp.4.500.000

2. Junior Arsitek (pengalaman minimal 1-2 tahun) 

Untuk Junior Arsitek dengan pengalaman kerja minimal 1-2 tahun gajinya adalah kisaran
Rp.3.500.000 - Rp.6.000.000

3. Senior Arsitek (pengalaman minimal 5 tahun) 

Untuk senior arsitek dengan pengalaman kerja minimal 5 tahun, gajinya adalah kisaran
Rp.5.000.000 - Rp.8.000.000

Informasi tentang gaji arsitektur di atas adalah kami ambil rata-ratanya, tentunya ada kemungkinan perbedaan atau perubahan.

Itulah yang dapat kami sampaikan tentang prospek kerja jurusan arsitektur dan gajinya, semoga informasi ini bermanfaat.

Baca Juga